Kanker Serviks

1:06 AM



KANKER SERVIKS

Hallo! Its been a long time since last time I posted on my blog.
Well, this time I would like to sharing about Cervical Cancer atau orang – orang Indonesia lebih mengenalnya dengan sebutan kanker serviks.
Semenjak kasus meninggalnya almh. Julia Perez atau lebih di kenal dengan Jupe, pemerintah Indonesia mulai banyak mengadakan penyuluhan atau edukasi mengenai bahayanya kanker serviks. Serta menyarankan agar anak usia mulai dari 11 tahun untuk melakukan suntik vaksin kanker serviks.
Bisa dikatakan, biaya untuk melakukan vaksin kanker serviks ini terbilang tidak cukup murah tapi cukup worth it untuk menjaga kesehatan diri. Sebelum lebih lanjut membahas vaksin tersebut, ada baiknya dimulai dari pengertian tentang kanker serviks tersebut.

Apa Itu Kanker Serviks?
Kanker serviks adalah kanker yang muncul pada leher rahim wanita. Nah, leher rahim ini berfungsi sebagai pintu masuk menuju rahim dari vagina. Setiap wanita dari berbagai kalangan usia, pada dasarnya berisiko menderita kanker serviks. Tapi, kanker serviks cenderung mempengaruhi wanita yang aktif secara seksual

Penyebab Kanker Serviks
Secara umum, kanker itu terjadi akibat pola hidup yang kurang sehat. Menurut health talk session yang gue ikuti, penyebab utama seorang wanita terkena kanker serviks adalah dikarenakan virus HPV (Human papillomavirus). Virus HPV ini tersebar melalui hubungan seksual.

Siapa Yang Berisiko Terkena Kanker Serviks?
  1. Wanita yang telah melakukan hubungan seksual
  2. Wanita yang memiliki lebih dari satu pasangan
  3. Wanita yang pasangannya memiliki lebih dari 1 pasangan 
  4.  Wanita yang memiliki penyakit seks menular
Setelah tau ini, kriteria gue untuk mencari pasangan hidup bertambah wkwkkw makin sulit deh ya. How could you know he’s never had a sex with another woman in the past:’)

FYI:
Wanita yang merokok dengan sendirinya meningkatkan risiko infeksi HPV dan lesi prakanker serviks, dan melipat gandakan risiko terkena kanker serviks.

Bagaimana Cara Mengurangi Resiko Terkena Kanker Serviks
  1. Mengurangi kegiatan seksual
  2. Mengetahui pasangan kamu
  3. Tidak merokok
  4. Menjaga pola hidup sehat
  5. Practice safe sex! Condoms akan mengurangi kemungkinan terjangkit virus HPV
  6. Melakukan vaksin, sebagai langkah pencegahan (bagi yang belum pernah melakukan hubungan seksual)
  7. Melakukan pap test & HPV testing untuk mengetahui kondisi sel – sel pada leher rahim dan vagina (test ini dilakukan untuk wanita yang telah berhubungan seksual)
Gejala Kanker Serviks
Biasanya berikut adalah ciri – ciri jika sesorang terkena kanker serviks (namun, tidak semua ciri – ciri berikut mengarah ke kanker serviks ya guys) :
  1. Pendarahan yang tidak biasa saat haid, setelah atau sebelum haid
  2. Keputihan yang tidak biasa
  3. Siklus haid yang tidak stabil
Pada umumnya, kanker serviks tidak menunjukkan tanda – tanda tertentu. Untuk mengetahui seorang wanita mengidap kanker serviks atau tidak adalah dengan cara pengecekan lebih lanjut.

So, setelah mendengar sesi ini gue langsung berpikiran untuk menabung supaya bisa melakukan vaksin kanker serviks sebagai langkah pencegahan. Memang, vaksin ini tidak menghilangkan kemungkinan kita untuk terkenda penyakit ini. Namun setidaknya, dengan melakukan vaksin ini bisa mengurangi 70% kemungkinan kita untuk terkena penyakit kanker serviks ini. Karena zaman sekarang agak ngerih lah ya, kalian gatau pasangan hidup kalian seperti apa di masa lalu nya. So, be careful ladies to finding your prince charming once for a lifetime. Dan untuk kalian para pria, please be careful. Karena kasian istri kalian di masa depan jika kalian membawa virus HPV tersebut L
Stay healt all!



Love,
Munty

You Might Also Like

0 comments

Subscribe